Batam BP Batam
Beranda / BP Batam / Perkuat Diplomasi Ekonomi Regional, BP Batam Bangun Sinergi Investasi dengan Selangor

Perkuat Diplomasi Ekonomi Regional, BP Batam Bangun Sinergi Investasi dengan Selangor

Catatanbatam, Batam – Upaya memperluas jejaring kerja sama investasi antarwilayah kembali ditunjukkan oleh Badan Pengusahaan (BP) Batam. Deputi Bidang Investasi dan Pengusahaan BP Batam, Fary Djemy Francis, mewakili lembaganya dalam ajang Selangor International Business Summit (SIBS) 2025: Networking High Tea yang digelar di Marriott Hotel Harbour Bay, Rabu (23/4/2025).

Acara ini merupakan inisiatif kolaboratif antara Invest Selangor dan Malaysia Chamber of Commerce Indonesia (MCCI), dengan tujuan utama memperkenalkan The 9th SIBS 2025 yang dijadwalkan berlangsung pada Oktober mendatang di Kuala Lumpur Convention Centre (KLCC), Malaysia.

Dalam forum tersebut, Fary menyampaikan bahwa BP Batam membuka ruang kolaborasi dan siap bersinergi dengan berbagai entitas internasional, termasuk Selangor, demi mendorong pertumbuhan investasi yang inklusif di kawasan.

“Presiden Republik Indonesia, Bapak Prabowo Subianto, telah memberikan arahan kepada kami pada 13 Maret lalu untuk mempercepat transformasi Batam sebagai pusat investasi yang modern, terbuka, dan berkelanjutan,” ujar Fary.

Fary menegaskan bahwa di bawah kepemimpinan Kepala dan Wakil Kepala BP Batam, Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra, pihaknya fokus pada penyederhanaan birokrasi, penyelesaian hambatan investasi, dan pembangunan infrastruktur strategis yang ramah bagi masyarakat dan investor.

Kapolresta Ungkap Fakta Baru di Balik Pengeroyokan Pekerja di Nongsa

“Kami tidak hanya ingin menarik investasi, tapi juga memastikan bahwa investasi tersebut membawa dampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat Batam,” tambahnya.

Pertemuan ini, lanjut Fary, merupakan peluang besar untuk membangun kepercayaan, berbagi praktik terbaik, serta menjajaki kemitraan konkret antara Batam dan Selangor dalam berbagai sektor strategis.

“Semoga sinergi ini menjadi langkah awal dari kerja sama jangka panjang yang saling menguntungkan kedua belah pihak,” tutup Fary.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Advertisement
× Advertisement