Catatanbatam – Kasus dugaan pencabulan terhadap seorang anak panti asuhan di Batam kembali memanas. Unit VI Satreskrim PPA Polresta Barelang akan memanggil Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Batam sebagai saksi bantuan dalam penyelidikan perkara yang menyeret nama PZ, seorang oknum pendeta sekaligus pemilik yayasan panti.
Pemanggilan ini dilakukan usai adanya laporan dari tokoh agama, Romo Paskal, yang mengadukan kasus dugaan pencabulan terhadap SS, anak panti yang kini dikabarkan hamil tanpa diketahui ayah biologisnya.
“Kita besok dimintai menjadi saksi bantuan oleh penyidik PPA Polresta Barelang,” ujar Kepala Dinsos Batam, Leo Putra, melalui Kabid Penanganan Fakir Miskin, H. Zulkaf Hambali, kepada Catatanbatam.com, Senin (21/4/2025) malam.
Tim Dinsos hari ini juga telah meninjau langsung panti asuhan milik PZ dan mengambil keterangan dari pemilik yayasan tersebut.
“Tadi ada pemilik panti juga, PZ, dan kami mengambil keterangannya terkait pemberitaan yang sedang viral,” tegas Hambali.
Sebelumnya, Kanit VI PPA Satreskrim Polresta Barelang, Ipda Fransisca Febrina Siburian, menyebut korban pelecehan seksual berinisial S mengaku yang menghamilinya adalah mantan pacarnya yang berinisial F.
Fransisca menuturkan, korban saat berumur 6 tahun masuk ke panti asuhan milik pendeta tersebut, dan korban dibawa pendeta tersebut kerumahnya untuk membantu pekerjaan rumah.
“Tidak hanya itu, pendeta tersebut juga menyekolahkan korban,” ujar Fransisca.
Lanjut Fransisca, berdasarkan akte kelahiran korban dari Panti Asuhan pendeta tersebut, korban masih berusia dibawah umur.
“Umur korban ini masih simpang siur, dimana kedua akte dia aktif semuanya,” ungkapnya.
Saat korban hamil, PZ bersama keluarga korban justru ikut menikahkan korban dengan pria lain. Padahal S masih di bawah umur. Tindakan PZ ini juga akan diperiksa polisi.
Ia menambahkan, pengawasan terhadap panti asuhan tersebut kini tengah menjadi fokus pembahasan internal Dinsos, khususnya menyangkut keamanan anak-anak yang masih tinggal di sana pasca hebohnya kasus ini. (jim)
Komentar